Cara Menjadi Orang yang Selalu Beruntung
Masa muda harus dimanfaatkan dengan sebaik - baiknya karena masa muda adalah masa yang paling indah sepanjang hidup kita yang hanya sekali ini. Oleh karena itu, anda harus benar - benar berusaha untuk meraih semua impian yang anda mau di masa muda.
Kegagalan adalah hal yang biasa dalam perjuangan, tapi kesialan itu hal yang berbeda. Mungkin anda pernah merasa selalu sial sepanjang hidup dan tidak pernah menemukan keberuntungan. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan dilakukan supaya menjadi orang yang beruntung.
Kesialan selalu menghampiri anda karena anda mengabaikan beberapa faktor penting. Berikut cara yang bisa anda lakukan untuk menjadi orang yang selalu beruntung. Simak baik - baik.
1. Sikap terhadap peluang
Jika anda memperhatikan orang - orang beruntung di sekitar anda, mereka selalu bersikap terbuka terhadap suatu peluang. Orang yang beruntung tidak melihat dari satu sisi tapi selalu memperhatikan keuntungan dari sisi lain yang bisa berdampak padanya.
Hindari hanya melihat sisi buruk dari sebuah peluang karena kebiasaan orang sial adalah sibuk memikirkan sisi buruk suatu peluang daripada kebaikannya.
2. Memiliki hubungan baik
Para peneliti mengatakan bahwa orang - orang yang beruntung selalu memiliki hubungan yang baik dengan teman - temannya. Anda tidak harus mendekati semua orang untuk mendapat keberuntungan, cukup dengan bersikap baik, ramah dan sopan pada mereka.
Dengan memiliki hubungan baik, anda bisa berbagi pengalaman pribadi, mendapatkan ide dan membuka peluang untuk mendapatkan keberuntungan dalam hidup.
3. Memakai hati nurani
Anda mungkin pernah membaca atau mendengar kisah orang sukses, bagaimana perlananan mereka mencapai kesuksesan. Ternyata rahasia mereka selalu beruntung adalah selalu memakai hati nurani daripada hitung - hitungan di atas kertas.
Orang yang beruntung selalu mengikuti kata hati nurani mereka daripada orang lain. Untuk meningkatkan feeling, anda harus melakukan meditasi, merenung dan sebagainya. Pada saat memutuskan suatu hal, anda lebih dominan pada suara hati nurani dibandingkan omongan orang lain.
4. Jangan terlalu dipikirkan
Penyebab seseorang merasa sial atau tidak beruntung adalah merasa depresi karena memikirkan sesuatu secara berlebihan. Ketika sesuatu hal yang berjalan tidak sesuai keinginan atau merugikan diri sendiri maka mereka akan gelisah dan memikirkannya secara terus menerus sehingga bisa mengganggu pikiran.
Jika anda mengalami hal tersebut, tenangkan diri anda dan mulai berpikir positif. Keberuntungan tidak akan menghampiri orang - orang yang berpikiran negatif, anda abaikan apa yang sudah terjadi dan fokus ke masa depan untuk meraih impian.
5. Selalu ada kebaikan
Orang beruntung saat mengalami suatu masalah, mereka tidak menganggap masalah tersebut adalah akhir dari suatu hal. Tapi, mereka memandang suatu masalah sebagai jalan keluar dari penderitaan menuju kesuksesan.
Jangan panik saat menghadapi masalah karena hal itu bisa mengacaukan pikiran anda sehingga anda tidak bisa fokus untuk melakukan hal yang anda mau.
Selalu berpikir postif kepada setiap masalah yang dihadapi, yakinkan bahwa setelah masalah itu berlalu maka kebaikan akan menghampiri anda. Thinking positive ini sangat penting dalam mengatur pola keberuntungan dalam hidup.
6. Selalu bersyukur
Jangan terlalu banyak memikirkan rezeki orang lain, bersyukurlah dengan apa yang anda miliki saat ini. Terkadang seseorang iri dengan apa yang dimiliki orang lain, mereka terus membayangkan ia berada di posisi orang tersebut. Tanpa sadar, hal itu hanya membuang - buang waktu anda.
Baca juga : inilah 7 prinsip hidup agar sukses dan bahagia
Anda bersyukur dengan barang yang ada dan bisa dimanfaatkan untuk mencari pengetahuan dan mencapai impian anda. Teruslah maju, maka anda akan berkembang melebihi khayalan andan dan menjadi orang yang beruntung dengan bersyukur.
7. Mengubah hal buruk menjadi baik
Pola orang beruntung adalah selalu mengubah hal buruk yang dialami menjadi sebuah kebaikan walaupun hal itu sangat buruk. Sedangkan orang yang sial, mereka selalu frustasi dengan setiap kejadian buruk yang mereka alami sehingga pikiran menjadi terganggu.
Berusahalah untuk mengubah suatu hal buruk menjadi kebaikan sehingga pemikiran positif tetap terjaga dan pikiran akan selalu berpikir yang baik terhadap hal yang dialami.
"Keberuntungan selalu memilih orang"
Orang akan mengalami keberuntungan karena melihat energi positif dari suatu hal, berpikir positif terhadap orang lain, berpikir positif terhadap dunia dan tidak memandang kegagalan sebagai akhir dari segalanya.
8. Haus akan ilmu pengetahuan
Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi adalah sebuah anugerah, anda bisa mendapatkan banyak informasi sebanyak - banyaknya. Semakin banyak informasi yang didapat maka anda tidak akan puas dan terus menerus mencari informasi sehingga impian anda akan segera terwujud.
Dengan memiliki informasi yang sudah anda cari maka ide - ide kreatif dan inovatif dalam otak akan muncul. Nah, dengan ide inovatif tersebut akan menjadikan anda orang yang lebih beruntung dari orang lain.
Semakin banyak anda mencari informasi maka semakin banyak keberuntungan akan menghampiri anda.
Demikian yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat untuk anda dan keluarga. Jangan lupa untuk membaca artikel lainnya di blog Magersena supaya mendapatkan informasi bermanfaat lainnya.
0 Komentar