Inilah yang Terjadi Jika Dua Planet Saling Bertabrakan

Inilah yang Terjadi Jika Dua Planet Saling Bertabrakan


Planet bertabrakan

Semua pergerakan di alam semesta mengikuti aturan tertentu yang sudah ditetapkan. Planet mengelilingi matahari dan bulan mengelilingi planet bumi, tapi tidak selamanya seperti itu. Planet bisa jadi keluar dari jalur dan menabrak planet lain, tapi apakah mungkin planet bisa saling bertabrakan.


Ada 100 milyar bintang di galaksi bima sakti, begitu juga dengan planet yang ada di setiap galaksi. Tidak hanya bumi, ada beberapa planet yang mempunyai bulan dan jarak antar mereka saling berjauhan satu sama lain.


Bayangkan, anda bisa mengamati setiap pergerakan planet selama milyaran tahun, pasti anda akan melihat planet yang menabrak planet lainnya dan menimbulkan kerusakan besar. Tabrakan planet bisa terjadi dalam berbagai situasi seperti gravitasi pada suatu planet yang mempengaruhi orbit planet lain sehingga tertarik dan menyebabkan benturan.


Planet dengan orbit yang stabil di sekitar bintang bisa saling berpapasan dan mungkin saja terjadi tabrakan antara kedua planet tersebut. Ada kemungkinan 3 milyar tahun, orbit merkurius menjadi tidak stabil dan mengganggu sistem tata surya.


Planet venus bisa menabrak bumi dan mars terlempar jauh dari galaksi bisa sakti, hal itu bisa saja terjadi dan tidak ada hal yang mustahil. Tabrakan planet terjadi beberapa milyar tahun setelah terciptanya tata surya karena saat itu banyak sekali objek - objek besar yang bergerak liar di luar angkasa.


Tabrakan kosmik


Tabrakan kosmik bisa saja terjadi mulai dari yang berbahaya sampai yang aneh dan sulit dijelaskan. Planet bisa kehilangan atmosfer dan tekanan sehingga permukaan planet akan rontok dan berantakan. Jika planet kecil ditabrak oleh planet yang lebih besar maka planet kecil akan kehilangan seluruh gravitasinya.


Bisa jadi kedua planet tersebut hancur lebur, jika ada planet yang selamat maka bisa mengubah sistem tata surya menjadi tidak stabil. Saat kedua planet bermuatan batuan saling bertabrakan maka akan membentuk sebuah planet baru yang lebih besar.


Planet tersebut akan berisi lava dan memanas selama jutaan tahun dan pada akhirnya mendingin menjadi batuan yang padat. Planet yang melebur ini bisa membentuk jenis batuan dan senyawa kimia baru, lalu puing - puing seperti awan mengeliling planet dan akhirnya membentuk bulan baru.


Tapi, jika planet berbahan dasar batuan menabrak planet berbahan gas maka hasil tabrakan akan berbeda. Planet jupiter mempunyai daya gravitas yang besar, jupiter bisa saja menarik planet kecil di sekitarnya.


Jika planet kecil menabrak jupiter secara langsung maka planet itu bisa menembus atmosfer dan mempengaruhi inti planet jupiter. Senyawa kimia akan bercampur dengan inti planet tapi jupiter bisa bertahan dari tabrakan planet kecil tanpa kerusakan sedikit pun.


Baca juga : konspirasi seram tragedi kapal titanic yang membuat anda kaget


Tapi, jika planet kecil tersebut hanya menyerempet jupiter maka planet kecil akan hancur seiring waktu di orbit jupiter. Saat planet berbahan batuan menabrak planet berbahan gas raksasa maka hasilnya akan berbeda dan meninggalkan bekas.


Tabrakan planet lainnya


Bulan terbentuk 4,5 milyar tahun yang lalu yaitu saat bumi ditabrak oleh planet sebesar mars. Beberapa ilmuwan ada yang berpendapat bahwa planet tersebut hanya bergesekan dengan bumi dan sebagian berpendapat bertabrakan.


Saat planet sebesar mars menabrak bumi maka planet berubah menjadi lava dan menyatu dengan bumi sehingga membentuk planet yang besar. Sementara, debu dan material yang berterbangan di angkasa secara perlahan membentuk bulan.


Jadi, planet bumi yang kita tempati ini adalah gabungan dari dua planet yang berbeda. Ada teori lain bahwa saat bumi dan planet tersebut bertabrakan maka menghasilkan energi yang luar biasa sehingga dua planet tersebut hancur dan hanya menyisakan awan uap.


Awan uap tersebut lama kelamaan menebal dan mendingin sehingga membentuk bumi yang baru beserta satelitnya. Begitu juga dengan planet mars, para ilmuwan mengira bahwa kedua satelit mars yaitu mobos dan demos adalah asteroid yang berkeliling di sekitar mars.


Tapi, asteroid biasanya mempunyai orbit yang aneh dan semakin menjauh dari planet yang menariknya. Tapi, mobos dan demos sangat dekat dengan mars dan mempunyai orbit melingkar yang sempurna. Mungkin saja proses terbentuknya mobos dan demos sama seperti bulan pada bumi yaitu planet besar menghantam mars dan awan debu menggumpal dan membentuk dua batuan.


Pluto mempunyai satu bulan yang besar dan 4 lainnya lebih kecil, semuanya membentuk orbit melingkar yang sempurna. Pola satelit pluto sama dengan bumi dan mars, bisa jadi pluto mengalami tabrakan dengan planet lain milyaran tahun lalu.


Berbeda dengan planet merkurius, planet ini mempunyai inti planet yang besar dan kerak planet yang tipis. Para ilmuwan berpendapat bahwa merkurius pernah ditabrak dan merobek lapisan planet merkurius. Lapisannya adalah bahan batu yang tersusun diantaranya inti planet dan permukaannya.


Baca juga : fakta sebenarnya tentang kehidupan bajak laut, berbeda dengan di film - film


Jadi, setiap tabrakan pada planet tergantung pada keberuntungan planetnya masing - masing.

Posting Komentar

0 Komentar