Kebiasaan Buruk yang Membuat Laptop Cepat Rusak
Banyak orang yang mengeluh karena laptop yang baru dibelinya cepat rusak, mereka menyalahkan merk laptop sebagai pelampiasan amarah padahal awet tidaknya sebuah laptop tergantung dari penggunanya. Jika penggunanya sering mengabaikan kesehatan laptop maka laptop akan gampang rusak, sebaliknya bila penggunanya sering menjaga laptop dari berbagai kerusakan maka laptop akan awet.
Hal yang harus anda lakukan saat pertama kali membeli laptop adalah mencari tahu cara merawat laptop yang baik dan benar. Jangan sampai anda sering memakai laptop tapi tidak tahu cara merawatnya.
Pada kesempatan kali ini, saya akan memberitahu beberapa kebiasaan buruk yang membuat laptop cepat rusak. Semoga dengan mengetahui hal ini, anda menjadi lebih pehatian pada laptop sehingga laptop menjadi awet dan tahan lama.
1. Langsung menutup laptop saat dimatikan
Layar adalah bagian paling penting dan mempunyai harga yang mahal, oleh karena itu anda harus menjaga layar laptop supaya tetap terjaga dan tidak cepat rusak. Salah satu kebiasaan yang membuat layar laptop rusak adalah menutup laptop setelah dimatikan.
Setelah mematikan laptop, jangan langsung menutup layar. Sebaiknya biarkan terlebih dahulu selama beberapa menit, jika anda langsung menutup layar laptop saat dimatikan maka layar bisa terkena suhu panas yang menguap dari hardware laptop.
Setelah dimatikan, panas dari hardware laptop belum hilang sepenuhnya dan saat layar ditutup maka panas dari hardware akan menguap lalu membakar layar laptop secara perlahan. Jika kebiasaan ini diteruskan maka bisa membuat layar laptop cepat rusak.
2. Berlari sambil membawa tas yang berisi laptop
Jika anda sedang membawa laptop di dalam tas, sebaiknya jangan berlari karena harddisk yang ada dalam laptop bisa mengalami kerusakan. Saat berlari, laptop akan mengalami guncangan yang bisa merusak komponen yang ada di dalam laptop biasanya yang paling sering rusak adalah harddisk.
3. Meletakkan minuman di dekat laptop
Mungkin anda pernah menaruh minuman seperti kopi, teh, susu di sebelah laptop. Sebenarnya tidak salah meletakkan minuman di sebelah laptop tapi anda harus menjamin minuman tersebut tidak tumpah dan mengenai laptop.
Baca juga : cara mengatasi laptop layar hitam di windows 7 dan windows 10
Laptop adalah benda yang rentan mengalami kerusakan saat terkena cairan, jadi anda harus memberi jarak pada minuman dan laptop sehingga laptop menjadi terjaga bila minuman tiba - tiba tumpah.
4. Menaruh tas sembarangan
Kebiasaan orang - orang saat mencapai tempat tujuan adalah menaruh tas asal - asalan di sembarang tempat, memang boleh - boleh saja tapi jika di dalam tas ada sebuah laptop maka kebiasaan ini harus anda hilangkan.
Kasusnya sama, laptop akan mengalami guncangan yang bisa merusak komponen laptop. Apalagi jika tas berisi laptop disimpan di bawah dan tiba - tiba terinjak atau diduduki orang, hal ini bisa membuat laptop mengalami kerusakan parah.
5. Meletakkan benda berat di atas laptop
Jangan meletakkan benda - benda berat seperti buku, HP dan yang lainnya karena bisa membuat layar laptop menjadi rusak. Tanda - tanda layar laptop mulai rusak adalah munculnya garis vertikal atau horizontal pada layar laptop, jika dibiarkan laptop akan hang dan rusak permanen.
Jadi, hindari meletakkan benda berat di atas laptop dan taruh laptop di tempat yang bersih dan agak tinggi supaya terjaga dari barang yang ditaruh sembarangan.
6. Tidak menjaga suhu laptop
Laptop cepat rusak karena anda tidak menjaga suhu baterai laptop, baterai laptop tidak suka dengan panas, jika baterai terekspose dengan panas maka umur baterai menjadi pendek dan hal ini tidak baik untuk laptop anda.
Penyebab yang membuat laptop panas adalah ventilasi udara yang terhalang atau terblokir oleh sesuatu, banyak orang yang menggunakan laptop di atas kasur, bantal dan selimut, hal ini tidak boleh dilakukan karena bisa memblokir ventilasi pada laptop sehingga laptop menjadi panas.
Bermain laptop harus dimeja, jangan di permukaan empuk seperti kasur, bantal, selimut dan lainnya.
7. Jarang membersihkan laptop
Laptop yang jarang dibersihkan biasanya terdapat banyak debu dan kotoran di bagian dalam dan luar laptop. Debu yang menempel pada laptop bisa mengganggu kinerja laptop dan membuat beberapa komponen di dalam menjadi rusak.
Debu biasanya terdapat di area layar dan keyboard, sebaiknya anda bersihkan laptop sebelum dan sesudah menggunakannya supaya laptop tetap bersih dan terjaga dari debu dan kotoran.
8. Menaruh laptop di permukaan kotor
Jangan asal - asalan menaruh laptop, hindari menaruh laptop di permukaan yang kotor karena debu bisa masuk ke kipas laptop dan ventilasi akan terblokir sehingga laptop menjadi cepat panas. Debu atau semut yang masuk ke dalam kipas laptop juga menyebabkan laptop menjadi overheating dan mati sendiri.
Jadi, anda harus rajin membersihkan meja dari debu dan kotoran untuk menjaga laptop anda dari kerusakan. Jika laptop cepat panas atau overheating maka cek bagian dalam laptop dan bersihkan.
9. Memasang perangkat eksternal dengan cara yang salah
Memasang sebuah perangkat eksternal lebih baik langsung dimasukkan, hindari menggoyang - goyangkan saat memasukkan atau mencabutnya karena bisa membuat port menjadi longgar dan sulit mendeteksi perangkat yang masuk.
Baca juga : cara mudah mengatasi laptop yang lemot dan lamban
Sebaiknya, anda cabut atau pasang perangkat ke arah yang lurus dengan kuat dan jangan menggoyang - goyangkan.
10. Tidak memisahkan laptop dengan barang lain
Hindari membawa laptop dalam tas bersamaan dengan barang lain karena bisa membuat laptop rusak, apalagi jika tas berisi gunting, charger, pulpen, HP dan lainnya. Saat anda berjalan membawa tas maka laptop akan mengalami benturan dengan benda lain di dalam tas yang membuat laptop menjadi lecet.
11. Menutup laptop dalam keadaan hidup
Menutup dalam keadaan hidup bisa membuat performa laptop dan usia baterai laptop menurun. Jika ingin berhenti menggunakan laptop sebaiknya anda sleep untuk sementara dan hibernate untuk waktu yang lama.
12. Pengisian daya yang salah
Cara yang baik mengisi baterai laptop adalah mengisi baterai saat muncul notifikasi mengisi daya atau sekitar 10%, jangan biarkan baterai habis dan jangan mengecas laptop saat daya di atas 30%. Kebiasaan mengisi baterai yang salah bisa membuat performa laptop dalam menyimpan daya menjadi buruk.
0 Komentar