5 HP iPhone Turun Harga Terbaru Tahun 2022

iPhone adalah smartphone yang digemari banyak orang terutama di Indonesia, HP iPhone menurut banyak orang memiliki kualitas lebih tinggi dibandingkan Android.

Ciri khas iPhone adalah memiliki layar yang kecil, baterai kecil dan berat yang ringan. Walau begitu, iPhone rata-rata dibekali dengan spesifikasi dan performa yang memuaskan sesuai harganya.

Pada kesempatan kali ini, Magersena akan memberitahu beberapa HP iPhone yang sudah turun harga di tahun 2022 ini. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda yang berencana ingin membeli iPhone.

iPhone XR


iPhone XR



iPhone turun harga yang pertama adalah iPhone XR varian 3/64 GB dan 3/128 GB, walaupun smartphone ini dirasa cukup berat mengingat kapasitas baterainya hanya 2942 mAh dan bobot beratnya 194 G.

Tapi, ketahanan durasinya terbilang cukup karena mampu bertahan hingga 15 jam untuk pengguna internet reguler sampai pemutaran audionya hingga 65 jam.

Selain itu, fitur fast chargingnya bisa mengisi baterai hingga 50% dalam waktu 30 menit menggunakan adaptor 20W yang dijual terpisah.

Berarti Anda harus mempersiapkan budget sampingan untuk membeli charger HP ini. iPhone XR untuk semua variannya mampu menangkap gambar dengan sensor kedalaman smart CDR untuk foto, pengambilan live foto dengan rentang warna yang luas serta fitur fokus otomatis.

Fitur ini tersedia berkat konfigurasi kamera utama yang memiliki resolusi 12 MP dengan lensa wide kemampuan panorama hingga resolusi 63 MP dan kamera depannya yang memiliki resolusi 7 MP.

Menariknya, iPhone XR sudah dilengkapi face ID, animoji dan memoji sehingga pengalaman Anda menggunakan face recognition semakin lengkap.

Pada saat masuk Indonesia, HP ini menggunakan sistem pre-order yang bisa dipesan pada september 2018 lalu dan didistribusikan pada Desember 2018 bersamaan dengan iPhone XAS dan XAS Max.

iPhone XR sudah dilengkapi dengan chipset A12 Bionic dengan iOS 14 pada saat awal perilisannya.

Dengan adanya isu bahwa dalam waktu dekat iOS 16 akan keluar, mengutip dari CNBC Indonesia yang menyadur bisnis insider nantinya iPhone XR bisa mendapatkan update iOS 16 juga.

Pada awal perilisannya, HP ini dengan varian 64 GB dibanderol dengan harga 15 jutaan dan sekarang sudah turun harga sebanyak 10 juta. Jadi, harga iPhone XR saat ini adalah 4,6 jutaan saja.

iPhone 8


iPhone 8



Hp iPhone yang turun harga selanjutnya adalah iPhone 8 dengan varian 64 GB, 128 GB dan 256 GB yang masing-masing dilengkapi dengan RAM 2 GB.

Smartphone ini memiliki ukuran layar 4,7 inci yang masih menggunakan panel layar IPS Retina Display, tapi kualitas visualnya masih HD.

Untuk Anda yang ingin punya iPhone hanya untuk ningkatin status sosial. HP ini sangat cocok karena memiliki kelengkapan konfigurasi kameranya yang tidak beda jauh dengan iPhone XR.


Jika Anda tidak suka dengan face recognition, Anda bisa punya parno sendiri karena iPhone 8 Series masih menggunakan touch ID.

Kamera utama di iPhone 8 memiliki resolusi 12 MP dengan fitur panoramanya yang memiliki resolusi hingga 63 MP. Tapi, hal yang disayangkan dari seri iPhone 8 ini adalah belum dilengkapi Smart HDR.

Untuk kamera depannya, HP ini sudah memiliki resolusi 7 MP dengan bukaan F2.2 yang mampu merekam video dengan resolusi HD 1080 px pada kecepatan 30 fps.

Sementara untuk perekaman video yang menggunakan kamera utama mampu merekam pada kecepatan 24 fps, 30 fps dan 60 fps dengan maksimal di resolusi 4K.

Dari desain body, iPhone 8 memiliki beberapa varian warna mulai dari emas, perak, abu-abu dan merah. Bobot berat HP ini sebesar 148 gram dengan ketebalan 7,3 mm sehingga terasa lebih enteng.

Untuk kapasitas baterainya hanya 1821 mAh yang mampu digunakan untuk penggunaan internet reguler hingga 12 jam dan pemutaran audio hingga 40 jam.

Walaupun begitu, ternyata kemampuan pengisian baterainya sama dengan iPhone XR yang ternyata bisa mengisi daya 50% hanya dalam waktu 30 menit menggunakan adaptor 18W yang dijual terpisah.

Pada awal perilisannya yaitu pada Desember 2017, iPhone 8 varian 256 GB dibanderol 15,4 juta rupiah. Sekarang HP ini udah turun harga sampai 11 jutaan sehingga harganya menjadi 4,1 jutaan saja.

iPhone SE (2020)


iPhone SE 2020



Produk iPhone selanjutnya ada iPhone SE generasi keduanya yaitu iPhone SE 2020 dengan varian 3/64 GB 3/128 GB dan 3/256 GB.

Untuk desainnya, iPhone SE ini memiliki beberapa kemiripan dengan iPhone 8. Selain itu, HP ini disediakan beberapa varian warnanya mulai dari merah, hitam dan putih.

iPhone yang sudah turun harga ini memiliki bobot 148 gram dengan ketebalan HP-nya sendiri mencapai 7,3 mm sehingga terasa ringan saat digunakan.

Tapi, hal ini tentunya diimbangi dengan kapasitas baterainya yang hanya dibekali 1821 mAh dengan kemampuan fast charging 18W.

Pada sektor layar, HP ini memiliki ukuran 4,7 inci dengan panel layar IPS retina LCD display dengan kecerahan layar di 625 nits. Bagian belakang memakai bahan kaca yang membuat iPhone ini menjadi kuat dan kelihatan elegan.

Untuk front cover sendiri terlihat mirip dengan rilisan iPhone 8 dan masih tersedia touch ID juga.

Tapi, untuk iPhone SE 2020 masih belum mendapatkan konfigurasi kamera dengan lensa ultra-wide karena Apple cuma menyediakan satu kamera saja.

Ditambah lagi, iPhone SE ini masih belum ada fitur night mode untuk Anda yang ingin mengambil gambar di malam hari.

Tapi, kualitas gambar dari HP ini tidak diragukan lagi karena standar iPhone dengan Android sangat berbeda dari segi resolusi.

Pada awal perilisannya, HP ini dibandrol dengan harga 7,9 jutaan dan sekarang harganya sudah turun menjadi 6,4 jutaan saja. Jadi, HP ini sudah turun harga sebesar 1 jutaan.

iPhone 11 Pro


iPhone 11 Pro



Selanjutnya ada produk iPhone 11 Pro dengan 3 varian yaitu 6/64 GB, 6/256 GB dan 6/512 GB.

Disarankan jika Anda punya budget lebih dan ingin menikmati produk Apple, mending beli varian ini daripada Apple XR. Tapi, jika Anda belum punya budget lebih baik menabung terlebih dahulu.

Untuk desainnya, iPhone 11 Pro mempunyai 4 varian warna mulai dari emas, abu-abu, perak dan hijau temaram.

Sepertinya iPhone sudah ngepres body HP ini karena dengan bobot 188G sudah mampu memikul kapasitas baterai sebesar 3190 mAh. Jika kita bandingkan dengan iPhone XR, lebih ringan HP iPhone 11 Pro.

Pada sektor baterai, ketahanan durasi iPhone 11 Pro lebih unggul dari seri sebelumnya yaitu seri iPhone X. Jika dibandingkan dengan iPhone XS, Apple mengklaim jika iPhone 11 Pro tahan lebih lama 4 jam dalam waktu pemakaiannya.

Untuk pengisian daya, tidak ada yang berbeda dari seri iPhone X karena untuk HP bisa terisi 50% iPhone 11 Pro masih membutuhkan waktu 30 menit.


Jika Anda ingin mengisi daya penuh maka butuh waktu kurang lebih 1 jam sesuai pemakaian. Untuk iPhone 11 Pro, Apple menyediakan adaptor 18W. Jadi, Anda tidak usah repot-repot memisahkan uang untuk beli printilan.

iPhone yang rilis pada Desember 2019 ini dibandrol dengan harga 18,4 jutaan. Tapi, sekarang harganya sudah turun menjadi 10,9 jutaan saja. Jadi, HP iPhone 11 Pro ini sudah turun harga sebesar 7 jutaan.

Dari sini Anda akan paham kenapa iPhone 11 Pro masih mahal di tahun 2022 mungkin karena masih saingan untuk sektor kameranya. Pada iPhone seri ini, Apple membekali konfigurasi kamera belakang yang lebih dari satu kamera nih.

iPhone 11


iPhone 11



Hp iPhone terakhir yang turun harga adalah iPhone 11 reguler dengan 3 varian yaitu 4/64 GB, 4/128 GB dan 4/256 GB.

Desain body iPhone ini mempunyai 6 varian warna mulau dari hitam, hijau, kuning, ungu, merah dan putih.

Dilihat dari lapisan frame dan lengkungannya yang tidak jauh beda dengan iPhone seri X, ternyata bobotnya pun ada yang sama persis dengan seri sebelumnya yaitu iPhone XR dengan bobot 194G.

Tapi, jangan takut beli iPhone 11 karena kapasitas baterainya jelas lebih unggul di HP ini. Untuk chipsetnya, jika Anda baru pertama kali beli HP ini tentu sudah mengalami upgrade dari seri X.

iPhone 11 sudah dilengkapi dengan chipset A13 Bionic, kalau Anda ingin dapat gambaran seberapa baik performa jika dibandingkan dengan Android maka chipset ini unggul satu angka dari Qualcomm Snapdragon 732G menurut versus.com.

Hal ini semakin jelas saat clockspeed A13 Bionic yang dihasilkan juga lebih tinggi dibandingkan dengan Snapdragon 732G karena untuk Snapdragon yang satu ini clockspeed-nya cuma sampai 2,3 GHz.

Hal yang berbeda dari iPhone 11 Pro adalah Jumlah kamera yang disematkan karena di iPhone 11 hanya disediakan 2 buah kamera saja sedangkan iPhone 11 Pro disediakan 3 buah kamera.

Untuk konfigurasi kameranya sudah disediakan mode malam, sementara untuk konfigurasi kameranya sudah dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 12 MP ultra wide dan 12 MP wide dan kamera depannya memiliki resolusi 7 MP.

Pada Desember 2019, iPhone 11 dengan varian 64 GB dibanderol dengan harga 12,9 jutaan. Tapi, sekarang harganya sudah turun sebesar 6 juta sehingga harganya menjadi 6,6 jutaan saja.