Ghost touch adalah kondisi layar hp yang sering bergerak sendiri walau tidak disentuh oleh apapun. Layar bisa ghost touch karena mengalami masalah pada bagian layar, mungkin karena terjatuh, menekan terlalu keras dan lainnya.
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi ghost touch, tapi Magersena akan memberitahu Anda cara mengatasi layar Ghost Touch hanya dengan 2 aplikasi saja.
Cara menjalankan aplikasi ini mudah dan cepat sehingga Anda tidak perlu berlama-lama hanya untuk memperbaiki layar yang bergerak sendiri.
Cara Mengatasi Layar HP Gerak Sendiri (Ghost Touch)
Ada 2 aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi layar HP yang bergerak sendiri, yaitu The Fix Screen dan Deep Screen Sensor.
Fungsi utama kedua aplikasi ini adalah mengatasi Ghost touch, tapi Anda juga bisa memakai aplikasi ini untuk meningkatkan sensitivitas layar hp.
Setelah memakai aplikasi tersebut, layar hp Anda akan semakin sensitif dan smooth saat digunakan, cocok untuk Anda yang sering bermain game.
Anda bisa download aplikasi The Fix Screen dan Deep Screen Sensor melalui link di bawah ini.
Setelah download keduanya, Anda langsung instal aplikasinya. Kemudian Anda masuk ke aplikasi pengaturan > aplikasi > kelola aplikasi > pilih The Fix Screen > izin aplikasi > izinkan semua hal yang diminta aplikasi.
Setelah selesai, Anda kembali dan pilih aplikasi Deep Screen Sensor. Lakukan hal yang sama seperti sebelumnya.
Menjalankan aplikasi Fix Screen
Langkah selanjutnya, Anda buka aplikasi The Fix Screen. Pada halaman utama, Anda akan melihat tulisan "0,00 Touches per second", hal itu berarti Anda harus memencet bagian layar yang sering gerak sendiri atau kurang sensitif.
Pencet semua layar yang Anda rasa sering ghost touch atau kurang sensitif. Setelah itu, Anda pencet berkali-kali pada bagian layar yang pertama kali Anda pencet sampai warna memenuhi layar hp.
Setelah selesai maka akan muncul menu bertuliskan "you finished" yang menandakan bagian layar sudah teratasi. Anda pilih try again untuk memulai fix screen lagi dan tekan berkali-kali pada bagian layar kedua dan seterusnya sampai bagian layar terakhir.
Menjalankan Aplikasi Deep Screen Sensor
Setelah selesai dengan urusan layar di aplikasi The Fix Screen. Selanjutnya, Anda buka aplikasi Deep Screen Sensor untuk menyempurnakan perbaikan layar gerak sendiri dan sensitivitas layar.
Pada halaman utama terdapat dua pilihan, yaitu Calibration Screen dan Test Sensor. Anda pilih tombol merah yaitu "Calibration Screen" dan pilih "Calibration using touch".
Kemudian akan muncul kotak kosong putih dan di bawahnya terdapat tombol start, Anda tekan tombol "start" tersebut untuk memulai.
Ikuti instruksi yang diberikan oleh aplikasi, mulai dari tekan satu kali, tekan dua kali, tahan pencet layar, geser ke atas, geser ke bawah, geser ke kanan, geser ke kiri, mencubit layar dan perbesar layar.
Setelah instruksi selesai maka akan muncul menu yang bertuliskan "successful" yang berarti Anda sudah menyelesaikan proses "Calibration using touch".
Terakhir, Anda keluar dari aplikasi Deep Screen Sensor dan restart Smartphone Anda. Hal ini wajib dilakukan supaya HP bisa mendeteksi ulang pengaturan yang sudah diterapkan kedua aplikasi yang Anda jalankan tadi.
Setelah selesai restart ulang, Anda langsung mainkan game yang Anda inginkan. anda pasti akan merasakan sentuhan layar yang berbeda setelah memakai kedua aplikasi tersebut.
Layar yang bergerak sendiri akan teratasi dan bagian layar yang kurang sensitif akan ditingkatkan supaya bermain game menjadi lebih leluasa.